Aku yakin jika judul
diatas sudah sangat familiar di telinga mata para sahabat. Ya kan sobs?
Yup, berdurasi dari 1
Mei hingga 1 Juli 2012, Bank Central Asia (BCA) mengundang para insan blogger
negeri ini untuk turut serta dalam hajatan bergengsi yang digelar BCA dalam
rangka peluncuran sebuah situs baru miliknya, berdomain www.bca.co.id
Hajatan besar berupa
kompetisi blog bertemakan ‘Berbagi Cerita bersama BCA’ ini pun langsung disambut antusias oleh para
insan blogger Indonesia, terlihat dari pajangan artikel bertema serupa yang
semarak menghias halaman-halaman rumah maya para sahabat. Penuh semangat para
insan blogger membagikan ceritanya tentang manfaat dari aneka solusi perbankan yang ditawarkan oleh
bank ternama ini, yang tentunya telah membantu para insan blogger selaku
nasabah BCA dalam mengatasi financial
issue yang mereka hadapi.
Sebagai salah satu
bank besar yang kian berkembang pesat di tanah air, BCA memang terus
berinnovasi dalam mengembangkan produk perbankan yang dapat memberikan solusi terhadap aneka kebutuhan para
nasabahnya, baik itu berupa produk/program;
hunian ideal, kendaraan idaman, investasi masa depan, rencana
pendidikan, kemudahan transaksi, kebutuhan dana tambahan, proteksi maksimal,
simpanan praktis maupun gaya hidup impian. See? Banyak sekali layanan perbankan yang ditawarkan oleh
BCA dalam memanjakan kita-kita selaku nasabahnya ya sobs? Yang tentunya satu
atau beberapa diantaranya memang sedang sangat kita butuhkan.
Bagiku sendiri, tanpa
bermaksud untuk memuji atau mengambil hati, BCA memang telah banyak sekali
memberiku kemudahan dalam hal bertransaksi.
Salah satu produk canggih yang paling aku sukai terkait dengan kemudahan bertransaksi adalah melakukan
pembayaran atau transaksi keuangan
via internet
banking. Apakah itu untuk membayar rekening listrik, air minum/PDAM,
iuran sekolah anak/pendidikan, asuransi, rekening telephone, internet, belanja online maupun
transfer dana ke rekening seseorang.
Perkembangan
teknologi dan innovasi yang telah dilakukan BCA, membuatku tak lagi harus
meluangkan waktu untuk pergi ke tempat pembayaran yang ditunjuk atau bahkan ke
atm, untuk melakukan pembayaran-pembayaran tersebut. Di daerah manapun diriku sedang
bertugas, aku hanya perlu duduk manis di depan laptop, menghubungkannya ke
internet, memainkan sedikit tarian jemari di atas keyboardnya, memasukkan kode
yang ditampilkan oleh si kecil mungil warna biru bernama “token” ke kolom yang diminta,
lalu menekan sebuah klik untuk konfirmasi pembayaran! Done. Oh my God!!
Pembayaranpun terlaksana dengan baik. Alhamdulillah. Gampang banget kan sobs? Thanks
to the technology and million thanks to BCA for this good work!
I really love this
cute blue item, yang dengannya aku dapat dengan mudah melakukan suatu
pembayaran/transaksi keuangan.
Lalu apakah hanya
sebegitu saja kenyamanan yang aku dapatkan dengan tetap setia menjadi nasabah
BCA? Tentu tidak hanya itu sobs. Pada kesempatan "Berbagi Cerita Bersama BCA ini, ijinkan aku berbagi sebuah pengalaman menarik terkait kebutuhan
akan kartu kredit. Kebetulan diriku termasuk orang ‘udik’ yang anti kartu
kredit. Entahlah, mungkin pengalaman ‘buruk’ saat beberapa tahun lalu masih
memegang kartu kredit, membuat aku trauma. Haha.. #Ketauan deh kalo diriku
tukang shopping dan gila belanja., J
Menutup kartu kredit
yang aku miliki adalah solusi terbaik yang berhasil aku pikirkan dalam rangka
menghentikan kerugian finansial akibat hobby ‘gesek’ si tipis bernama kartu kredit. Kuyakinkan hatiku bahwa aku tidak akan membutuhkannya lagi, toh untuk
berbelanja atau beli online, aku
masih bisa menggunakan kartu debit.
Iya sih, dan aku aman
dan nyaman-nyaman saja dengan keputusan yang aku ambil kala itu. Tak ada
masalah sama sekali, semua pembayaran off
line maupun online bisa kok
dilakukan dengan kartu debit. Hingga
suatu ketika….. aku harus membeli tiket pesawat airasia untuk terbang ke Kuala Lumpur dan melakukan
pembayaran hotel via online. Saat itu
airline ini belum memberikan option pembayaran via debit card apapun dari bank
Indonesia (baca: bank yang berasal dari Indonesia), padahal siapapun tahu bahwa airline ini begitu sering mempromosikan tiket murah. Maka, mulailah aku kesulitan. Tapi
tetap malas untuk apply kartu kredit.
Masih trauma sobs. Solusi saat itu adalah selalu meminjam kartu kredit adikku
untuk beli tiket penerbangan ke Kuala Lumpur, terkait kunjunganku melawat suami
yang bekerja disana. Kebayangkan repotnya setiap mau beli tiket online, setiap bulan pula, aku harus
kontak adikku minta ijin menggunakan kartu kreditnya? Huft.
Aku berharap suatu
waktu airline ini memberikan kemudahan bagi para penumpangnya untuk bisa melakukan
pembayaran via debit card. Dan Alhamdulillah sobs… ternyata kini, tiket dari airline andalanku itu telah dapat dibeli
dengan menggunakan BCA debit card lho! Cukup melalui klik BCA, maka tiket
idaman pun langsung ditangan. Oh indahnya… Plong rasanya sobs… thanks again BCA atas kerjasamanya dengan airline andalanku ini. J
Selain
kemudahan dalam bertransaksi, tentu banyak sekali produk perbankan yang
ditawarkan BCA yang menjadi minatku. Namun tentu saja aku harus berfikir cukup
jeli untuk memanfaatkannya. Walau sudah memiliki pangan, sandang dan papan,
tentu diriku memiliki impian atau Rencana Masa Depan dunk. Namanya juga
manusia normal, sudah pasti kita memiliki harapan untuk masa depan kan?
Sebagai
seorang pekerja kemanusiaan, tentu aku tak berharap terbenam di dunia yang satu
ini hingga lanjut usia. Apalagi sebagai wanita, keinginan untuk bisa
menghabiskan waktu dengan santai dan menyenangkan di rumah adalah juga menjadi
idamanku.
Memang
sih, bertugas ke daerah A, terbang ke daerah B, dengan berbagai tugas yang
diemban itu sangat menyenangkan, namun semuanya tentu harus ada limit waktunya.
Harus ada masanya aku kembali ke rumah, berteduh dan menikmati indah dan
nyamannya kehidupan dalam jaminan kebebasan finansial. itulah rencana masa depanku sobs..
Kebebasan
finansial? Lalu bagaimana cara mencapainya?
Memang sih, tak gampang mewujudkan keinginan dan harapan ini, diperlukan niat
yang kuat dan kerja keras tentunya. Tapi jangan lupa sobs, setiap kemauan pasti
akan ada jalannya kan?
Nah
untuk mewujudkan keinginan ini, aku akan menggandeng BCA. Aku yakin dengan 'kendaraan' yang
ditawarkan BCA di bawah ini, impian akan indahnya masa depan itu akan dapat aku
capai. J
sumber gambar: website BCA |
Yup. Kendaraan itu
adalah produk “Investasi Masa Depan” yang ditawarkan oleh BCA, yaitu dengan
berusaha untuk meng-optimalkan keuangan yang kita miliki untuk kebutuhan masa
depan. Tahapan mencapai kebebasan finansial ini dapat kita tempuh dengan
beberapa pilihan berikut:
sumber gambar: website BCA |
sumber gambar: website BCA |
sumber gambar: website BCA |
sumber gambar: website BCA |
Nah sobs... Aku sungguh berharap, rencana masa depan untuk dapat menikmati nyaman dan indahnya kehidupan sambil terus mendapatkan passive income menuju kebebasan finansial dapat terwujud, tentunya dengan bantuan Bank Central Asia.